Monday, September 17, 2018

5 Kamen Rider Utama Dengan Disain Armor TERBURUK Versi Rezha Azure

Tidak bisa di pungkiri, Serial Kamen Rider sangat populer di Jepang, bahkan di negara-negara lainnya baik itu di Indonesia sendiri. Tiap tahunnya kita sering kali menunggu untuk datangnya Kamen Rider baru dengan disain armor yang baru dan unik tentunya. Tentu saja kadang kita merasa "wahh" ketika melihat kostum/armor baru yang keren dari Kamen Rider, dan tidak sedikit pula ada yang kecewa.
Kamen Rider Dengan DIsain Terburuk
Nah dipostingan saya kali ini saya akan membahas tentang Kamen Rider Utama Dengan Disain terburuk versi saya sendiri. mari kita lihat minna-san siapa saja kah mereka dan se-"lucu" bagaimanakah armor yang mereka miliki  😊 😊

1. Kamen Rider Fourze
Kamen Rider Fourze
Nah Kamen Rider yang satu ini adalah kandidat utama saya dengan disain terburuk. Lihat saja Topeng dan armornya sangat tidak enak di pandang mata, belum lagi warnanya yang putih dan di tengah-tengah topengnya ada warna hitam. sekilas saya perhatikan Kamen Rider Fourze ini mirip dengan hantu indonesia yaitu Pocong hahaha. Yah kalau di Jepang mana di tahu yah apa itu pocong. Disain yang ingin mencontoh roket ini sangat tidak cocok untuk Fourze. Kalau mau di beri nilai 10-100, Fourze saya beri nilai 30.

2. Kamen Rider Den-O
Kamen Rider Den-O
Kamen Rider Den-O adalah kandidat kedua saya, disain yang sepertinya mengarah ke Kereta Api ini sangat tidak saya sukai sekali, terlebih lagi mata pada topengnya sangat mengecewakan untuk kelas Kamen Rider, kalau untuk armornya lumayan lah, hanya saja kurang enak macho. Kalau mau di beri nilai 10-100, Den-O saya beri beri nilai sama dengan Kamen Rider Fourze yaitu 30.

3. Kamen Rider W/Double
Kamen Rider W / Double
Kandidat ketiga saya adalah Kamen Rider W/Double. Disain topeng dan armornya sebenarnya sudah sangat bagus, mengingatkan kita dengan disain Kamen Rider Era Showa, tapi sangat di sayangkan kenapa harus memakai warna yang terpisah tepat di bagian tengah dari ujung kepala sampai bawah sehingga memisahkan antara kanan dan kiri. Ide cerita pun bagus 2 orang yang menjadi satu. tapi kenapa harus terpisah warnanya. untuk nilai dari 10-100, W/Double saya beri nilai 40. 
4. Kamen Rider Blade
Kamen Rider Blade
Kamen Rider Blade saya tempatkan di posisi ke empat di karenakan disain tanduknya kurang menarik menurut saya, mirip seperti blankon di indonesia. Disamping itu armor yang kelihatannya agak kegemukan dan bahu yang agak terlalu tegak, yah mungkin di karenakan armornya yang agak besar yah. untuk nilai dari 10-100, Blade saya beri nilai 45.

5. Kamen Rider Agito
Kamen Rider Agito
Tidak ada yang salah sebenarnya dari Kamen Rider Agito, hanya saja dia sepertinya menciplak form dari Kamen Rider Kuuga. Hanya beberapa saja yang sedikit di modif, seperti tanduk pada topengnya yang agak di perbesar dan panjang dan warna yang berbeda. sedikit kecewa sih di karenakan seperti kurang kreatif. Mungkin bisa jadi Agito mengikuti pola Kamen Rider Nigou yang mirip dengan Kamen Rider Ichigo di Era Showa. Untuk nilai dari 10-100, Agito saya berikan nilai 50.

Nah itu dia beberapa Kamen Rider Utama Dengan Disain terburuk versi saya. Mungkin kalian punya referensi lainnya. Arigatooo ^,^


Penulis : Zha Azure
Admin : Moon Rider
Sumber : Wikipedia Kamen Rider

No comments:

Post a Comment